Cerita Ruhut Sitompul soal Karir Militer Agus Yudhoyono

loading...



Liputan6.com, Jakarta - Agus Harimurti Yudhoyono harus menerima kekalahannya dalam ajang Pilkada DKI Jakarta. Mantan politikus Partai Demokrat Ruhut Sitompul merasa sedih lantaran Agus sudah telanjur melepaskan karier militernya demi jadi calon gubernur.

Padahal, kata Ruhut, putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono itu memiliki karier yang cemerlang di militer. Bahkan, jika Agus bersabar sedikit saja, dia akan diangkat menjadi letkol.

Ruhut bercerita, dia pernah menitipkan Agus Yudhoyono kepada Presiden Jokowi. Dia meminta agar karier militer Agus Yudhoyono dijaga meski sang ayah, SBY sudah tak lagi menjadi presiden.

"Saya pernah menitipkan Agus pada Pak Jokowi. 'Aku nitip adik saya dong Pak, di luar disebutkan di era Bapak ini karier militernya bakal tersendat. Tolong Pak, dia orang baik'," ujar Ruhut kepada Jokowi kala itu.

Ruhut kemudian menceritakan berbagai prestasi yang Agus capai. Jokowi pun merespons positif permintaan Ruhut.

"Oh iya, kita bantu. Kita bantu sampai jenderal," ujar Ruhut menirukan Jokowi kala itu.

Ruhut pun kaget ketika Ketua Umum Demokrat SBY yang merupakan ayah Agus Yudhoyono memutuskan mengusung putranya sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

"Saya yakin, SBY dibisiki," tandas Ruhut.



Sumber
loading...

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.