Inilah Salah Satu Maha Karya Jokowi - Ahok - Djarot
loading...

Rusdi Jampang
Kali Mampang di Jalan Kemang Timur V yang jadi tempat renang anak-anak sekitar.(Rusdi Jampang)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rusdi Jampang (38) masih ingat kondisi Kali Mampang pada tahun 2013.
Ia bercerita saat itu Kali Mampang sempit, bau dan kotor
"Kasur, bantal, guling, kambing mati dibuang di sini," kata Rusdi yang bertugas sebagai pengawas di UPK Badan Air DKI Jakarta, ditemui di Jalan Kemang Timur V, Mampang Prapatan, Jumat (20/10/2017) sore.
Rusdi bercerita, sejak terbentuknya UPK Badan Air, ia dan 36 anggotanya bekerja delapan jam sehari untuk membersihkan kali.
Sehari, 10 kubik sampah diangkut dari Kali Mampang yang membentang 10 kilometer dari Warung Buncit hingga Kapten Tendean.
Mereka memasang enam saringan di sepanjang kali, dan mengangkut sampah yang tertahan dari pagi sampai sore.
Alat berat juga rutin dikerahkan untuk mengangkut sampah, tanah, dan lumpur yang mempersempit kali.
Perlahan-lahan, sampah pun berkurang.
"Mulai 2015 itu, biasa anak-anak kalau pulang main kan penasaran lihat kali bersih pingin nyemplung, terus teman-temannya ikut," kata Rusdi.
Sejak saat itu hingga kini, anak-anak dari kampung-kampung banyak yang bermain di kali.
Apalagi ketika musim kemarau, airnya cetek hanya sekitar 1,5 meter.
loading...
7 GAMES KARTU DALAM 1 AKUN
BalasHapusHANYA ADA DI ARENA > DOMINO